Mitra Kukar Junior Matangkan Persiapan Jelang ISC U-21 Striker Mitra Kukar U-21 M Raju Andika menggiring bola ke daerah pertahanan Tenggarong Selection Photo: Agri
Laga uji coba antara Mitra Kukar U-21 vs Tenggarong Selection dimenangkan Mitra Kukar U-21 dengan skor telak 7-1 Photo: Agri
|
KutaiKartanegara.com - 24/08/2016 17:56 WITA
Skuad Mitra Kukar U-21 terus mengasah kemampuan jelang digulirkannya laga perdana Grup 3 Indonesia Soccer Championship (ISC) U-21 2016 pada akhir Agustus mendatang di Jayapura.
Salah satunya dengan menggelar laga uji coba melawan tim Tenggarong Selection di Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang, Selasa (23/08) kemarin, yang dimenangkan Mitra Kukar U-21 dengan skor telak 7-1.
Dikatakan pelatih Mitra Kukar U-21, M Darwis, laga uji coba ini dimaksudkan untuk mengasah kemampuan para pemainnya dalam mengorganisir penyerangan maupun pertahanan sesuai dengan yang ia instruksikan.
"Lawan yang kita pilih memang bukan lawan yang sepadan, agar kita dapat melihat bagaimana anak-anak bisa mengembangkan permainan, sekaligus menguji lini depan dalam melakukan finishing," imbuhnya.
Ditambahkan Darwis, lewat uji coba ini juga sudah dapat terlihat bagaimana kerangka tim Mitra Kukar U-21 yang akan diturunkan dalam penyisihan Grup 3 ISC U-21 2016 yang bakal dihelat di Jayapura dan Makassar.
Sebelum bertolak ke Jayapura, lanjut Darwis, pihaknya masih membutuhkan 1 kali lagi pertandingan uji coba melawan salah satu tim lokal. "Rencananya Sabtu (27/08) nanti kita akan uji coba lagi. Kemudian bertolak ke Jayapura pada 28 atau 29 Agustus," demikian ujarnya.
Untuk diketahui, Mitra Kukar U-21 tergabung dalam Grup 3 ISC U-21 2016 yang menggunakan format home tournament sebanyak 2 putaran. Skuad Naga Muda akan bersaing dengan saudaranya Persiba Balikpapan U-21 dan Pusamania Borneo U-21, kemudian PSM Makassar U-21, Persipura Jayapura U-21 dan Perseru Serui U-21. (win)
|