Semarak Pawai Pembangunan Songsong HUT Kemerdekaan RI ke-71 Berbagai atraksi seni, budaya hingga olahraga disuguhkan para peserta pawai pembangunan dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-71 di Tenggarong Photo: Agri
Aksi tari kontemporer oleh pelajar SMAN 1 Tenggarong Photo: Agri
|
KutaiKartanegara.com - 16/08/2016 14:26 WITA
Pawai Pembangunan dalam rangka menyemarakkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia kembali digelar di ibukota Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Tenggarong, Senin (15/08) kemarin.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, rute pawai pembangunan kali ini lebih pendek yakni mulai lapangan parkir Stadion Rondong Demang, kemudian melintasi Jalan Teratai, Jalan Ki Hajar Dewantara, Jalan Mulawarman, Jalan Pattimura, Jalan Diponegoro hingga Monumen Pancasila.
Para pelajar SMPN 2 Loa Kulu tampil layaknya pejuang kemerdekaan dengan membawa bambu runcing Photo: Agri
Meski demikian, kegiatan ini tetap mendapat sambutan antusias dari warga Tenggarong yang menyaksikan jalannya pawai di sepanjang rute yang dilewati. Termasuk Wakil Bupati Kukar Edi Damansyah bersama para pejabat FKPD yang menyaksikan di tribun kehormatan di depan Planetarium Jagad Raya.
Berdasarkan catatan panitia, pawai pembangunan ini diikuti ribuan peserta dari 153 grup, mulai dari TK/TPA, pelajar SD hingga SLTA, dinas/instansi di lingkungan Pemkab Kukar, komunitas, ormas, paguyuban hingga swasta.
Penampilan anggota Kukar Airsoft Community dengan seragam militer dan senjata airsoft Photo: Agri
Kegiatan pawai pembangunan ini selain diikuti ribuan peserta dengan berjalan kaki, juga diikuti iring-iringan kendaraan hias. Tepat di depan tribun kehormatan, tak jarang para peserta menampilkan berbagai macam atraksi.
Seperti yang diperagakan Kukar Airsoft Community yang memeragakan aksi teatrikal penumpasan teroris. Ada pula suguhan tari kontemporer yang dibawakan pelajar SMAN 1 Tenggarong, serta atraksi kesenian dan olahraga lainnya yang dipersembahkan peserta pawai.
Kegiatan pawai yang digelar mulai pukul 08.45 WITA dari Stadion Rondong Demang ini baru tuntas sekitar pukul 15.00 WITA di depan tribun kehormatan. (win)
|