Piala Jenderal Sudirman 2015 Lawan PSM, Mitra Kukar Incar Kemenangan di Laga Perdana Pemain Mitra Kukar saat bertemu PSM Makassar di perempatfinal Piala Presiden 2015. Kini kedua tim akan bentrok di fase grup Piala Jenderal Sudirman Photo: Agri
Tiga pemain muda Mitra Kukar siap tampil sebagai starter pada laga perdana Grup B turnamen Piala Jenderal Sudirman 2015 Photo: Agri
|
KutaiKartanegara.com - 14/11/2015 14:06 WITA
Pertandingan seru dan menarik bakal tersaji di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, sore ini, saat Mitra Kukar berhadapan dengan PSM Makassar di laga pembuka Grup B turnamen Piala Jenderal Sudirman 2015.
Baik Mitra Kukar maupun PSM Makassar sama-sama bertekad untuk meraih kemenangan di laga perdana Grup B. Apalagi salah satu regulasi dalam turnamen ini meniadakan hasil imbang. Pertandingan yang berakhir seri di waktu normal akan langsung diselesaikan dengan adu penalti untuk mencari pemenang.
Menghadapi PSM sore ini, skuad Mitra Kukar bertekad untuk meraih kemenangan pertama guna menjaga peluang untuk lolos ke babak 8 besar.
Optimisme tersebut tetap tertanam di kubu Mitra Kukar kendati persiapan tim boleh dibilang sangat singkat dengan materi beberapa pemain yang baru bergabung, setelah sejumlah pilar di Piala Presiden lalu tak dapat lagi memperkuat tim Naga Mekes.
Pelatih Mitra Kukar Jafri Sastra meyakini anak asuhnya mampu mengambil poin penuh atas PSM di laga pertama ini, meski mengaku berat karena umumnya banyak pemain yang bakal canggung pada saat pertama kali memulai sebuah turnamen.
"Memang laga perdana itu berat, pasti ada pemain yang nervous. Tapi saya yakin anak-anak bisa melewatinya dan merebut poin penuh atas PSM," ujarnya optimis.
Laga perdana Grup B antara Mitra Kukar vs PSM Makassar akan digelar di Stadion Dipta, Gianyar, mulai pukul 16.00 WITA. Pertandingan seru ini bakal disiarkan secara langsung oleh NET TV. Sementara pada laga kedua malam ini, tuan rumah Bali United Pusam akan berhadapan dengan tim tangguh Persipura Jayapura. (win)
|