Ada Obral Buku dan Aneka Lomba di Kukar Book Fair 2014 Lebih dari 1.000 judul buku dihadirkan dalam Kukar Book Fair 2014 di aula Sekretariat Gerbang Raja, Tenggarong, mulai 31 Oktober hingga 9 November Photo: Agri
Asisten II Setkab Kukar H Bahteramsyah saat membuka Kukar Book Fair 2014 di aula Sekretariat Gerbang Raja, Jum'at (31/10) sore Photo: Agri
|
KutaiKartanegara.com - 01/11/2014 18:45 WITA
Kabar gembira bagi warga Tenggarong, terutama para penggemar bacaan menarik maupun kolektor buku bermutu. Pasalnya, sebuah pameran buku bertajuk Kukar Book Fair 2014 saat ini tengah digelar di aula Sekretariat Gerbang Raja, Jalan KH Akhmad Muksin, Tenggarong.
Kukar Book Fair 2014 yang digarap Badan Kearsipan dan Perpustakaan Daerah (Barpus) Kutai Kartanegara (Kukar) bekerja sama dengan PT Berani Kreatif Promokreasi dan Dira Production sebagai event organizer (EO) ini berlangsung mulai 31 Oktober hingga 9 November 2014.
Kegiatan Kukar Book Fair 2014 ini dibuka secara resmi oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setkab Kukar, H Bahteramsyah, yang ditandai dengan pengguntingan pita di depan aula Sekretariat Gerbang Raja.
Menurut Kepala Barpus Kukar H Heldiansyah, pameran buku ini diikuti lebih dari 40 penerbit nasional dan lokal, dengan judul buku mencapai 1.000 judul dan jumlah buku lebih dari 8.000 buku.
"Pameran buku ini baru pertama kali dilaksanakan di Kukar. Kegiatan ini tak sepeserpun menggunakan dana APBD, karena pelaksanaannya dilakukan oleh pihak EO yakni PT Berani Kreatif Promokreasi dan Dira Production," ungkapnya.
Selain diisi pameran dan bazaar buku murah, lanjut Heldiansyah, kegiatan Kukar Book Fair 2014 juga dimeriahkan dengan sejumlah lomba seperti lomba menggambar, lomba bercerita, lomba tari daerah dan tari kreasi modern, ajang unjuk bakat hingga workshop mendongeng bersama Kak Ito.
Sementara Bupati Kukar Rita Widyasari dalam sambutan tertulis yang disampaikan Asiten II Bahteramsyah mengatakan, Pemkab Kukar memberikan apresiasi atas digelarnya Kukar Book Fair.
"Kami berharap agar pameran ini dapat menjadi agenda rutin tahunan guna menumbuhkan minat baca dengan harapan akan mendukung tercapainya visi dan misi program Gerbang Raja (Gerakan Pembangunan Rakyat Sejahtera-red) dalam rangka meningkatkan kualitas SDM," ujarnya.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, lanjut Bupati Kukar, diharapkan akan terjalin hubungan balk antara pemerintah daerah, penerbit dan masyarakat pembaca buku yang akan sama-sama bersinergi satu sama lain.
"Pameran ini juga diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk lebih mencintai buku, serta dapat meningkatkan minat dan kebiasaan membaca sehingga pada akhirnya buku dapat dijadikan sebagai salah satu kebutuhan pokok dalam upaya peningkatan kecerdasan bangsa dan mempercepat pembangunan daerah," demikian pesan Bupati Kukar seperti disampaikan Asisten II H Bahteramsyah. (win)
|