Kabupaten Kesultanan Wisata Seni Budaya Festival Erau Agenda Dokumen
       
Arsip Berita Gallery Download Direktori Data Forum Buku Tamu
RSUD A.M. Parikesit
Agenda/Events
Cerita Pendek

Akan Ku Tunggu
Oleh: Rhony Samlan

Beberapa menit lagi kapal fery akan segera berangkat. Akan tetapi mataku masih saja kesana kemari untuk mencari sesuatu. Atau lebih tepatnya seseorang. Biasanya setiap saat aku selalu berjumpa dengannya di kapal ini atau kapal satunya. Mengantri atau sudah berada di ...

Banjir Bandang di Samboja
Perusahaan Tambang Diminta Ikut Tanggung Jawab

Camat Samboja Fahmi menerima bantuan yang diserahkan Wabup HM Ghufron Yusuf
Camat Samboja Fahmi menerima bantuan yang diserahkan Wabup HM Ghufron Yusuf
Photo: Humas Kukar/Heru

KutaiKartanegara.com - 11/07/2012 23:48 WITA
Terkait banjir bandang yang terjadi di wilayah Kecamatan Samboja belum lama ini, Pemkab Kutai Kartanegara (Kukar) memanggil perusahaan tambang di wilayah tersebut untuk ikut bertanggung jawab membantu warga yang terkena musibah.


Dalam pertemuan yang berlangsung di aula Kecamatan Samboja tersebut, Selasa (10/07) siang, Wabup Kukar HM Ghufron Yusuf mengimbau agar perusahaan ikut membantu menangani musibah banjir yang melanda kelurahan Kelurahan Sungai Seluang itu. "Ini merupakan tanggung jawab semua, pihak tambang wajib secepatnya membantu ikut meringankan beban warga yang terkena musibah ini," tegasnya.


Adapun besar bantuan yang harus dikeluarkan perusahaan, Ghufron meminta perusahaan agar membantu semaksimal mungkin. Mengenai teknis besarnya kerugian masyarakat serta besaran dana yang harus dikucurkan, Ghufron meminta kepada pihak Kecamatan dibantu instansi terkait diantaranya yaitu BLHD, Distamben maupun Badan Penanggulangan Bencana Daerah agar segera menghimpun data dilapangan.


"Setelah data itu terhimpun maka akan mudah diketahui berapa kerugian masyarakat yang semestinya diganti, maka saya minta kecamatan dan instansi terkait segera identifikasi kerugian ini," tegasnya.


Khusus fasilitas umum yang terkena banjir, Ghufron meminta kepada Dinas Cipta Karya agar segera mendata kerusakan dan mengusulkan perbaikannya agar diusahakan bisa masuk anggaran tahun depan.


Dalam kesempatan tersebut, Wabup Ghufron Yusuf menyerahkan bantuan bahan makanan bagi korban banjir yang secara simbolis diterima Camat Samboja, Fahmi, disaksikan Sekkab HAPM Haryanto Bachroel, kepala dinas/instansi terkait, pejabat Muspika Samboja serta warga korban banjir.


Sekedar informasi, banjir bandang di Kecamatan Samboja terjadi pada Jum'at (06/07) pekan lalu akibat hujan deras yang mengguyur Samboja dini hari sebelumnya.


Selain merendam ratusan rumah, fasilitas umum dan kendaraan, banjir bandang setinggi sekitar 1 meter ini telah menewaskan seorang warga bernama Rumina (60) yang terseret arus deras saat akan menyeberang di depan Puskesmas Samboja.


Banjir bandang yang baru pertama melanda Samboja ini diduga kuat akibat kerusakan lingkungan terkait maraknya aktivitas pertambangan batu bara di wilayah tersebut dalam beberapa tahun terakhir. (her/win)


Wabup Kukar HM Ghufron Yusuf saat bertatap muka dengan warga korban banjir di Samboja
Photo: Humas Kukar/Heru

 
Pasang Iklan
Pasang Iklan
Username
Password  
Info Odah Etam
Politik & Peristiwa   Pemerintahan   Ekonomi & Bisnis   Hukum & Kriminal
Peringatan HUT Kota Tenggarong ke-240, Bupati Edi Damansyah dan Kerabat Kesultanan Kutai Ziarah ke Makam Aji Imbut
Bertabur Aneka Doorprize, Serunya Media Gathering PWI Kukar
 
Bupati Edi Damansyah Paparkan Prestasi dan Capaian Pembangunan Kukar Tahun 2022
32 Pejabat Struktural dan Fungsional Pemkab Kukar Dimutasi
 
PT Tunggang Parangan Perbaharui MOU Dengan Kejari Kukar
Semangat Baru PT Tunggang Parangan Untuk Berikan PAD Bagi Kukar
 
Pelaku Teror Masjid Diringkus Polisi, Mengaku Sering Keluar Masuk Rumah Sakit Jiwa
IRT Pelaku Pembakaran Rumah Ditangkap Dalam Perjalanan ke Banjarmasin
             
Hiburan   Olahraga   Seni Budaya   Pendidikan
Kukarland Festival Jadi Agenda Tahunan di Kukar
Ada Pemecahan Rekor MURI di Kukarland Festival 2023
 
Susun Program Kerja 2023, Askab PSSI Kukar Laksanakan Kongres Biasa
Kalahkan LIP FC di Partai Final, TM FC Juara Liga 1 Askab PSSI Kukar 2022
 
Erau Adat Kutai Kembali Dilaksanakan, Sultan Kutai Jalani Ritual Beluluh
Puncak Pelaksanaan Erau 2022 Ditandai Dengan Mengulur Naga dan Belimbur
 
SMAN 3 Samarinda dan SMPN 1 Tenggarong Juara Umum LKBB The Velocity of Nusantara se-Kaltim 2022
Penantian Panjang Hingga 8 Tahun, Gedung Baru SMAN 1 Tenggarong Akhirnya Siap Digunakan
Arsip Berita Berdasarkan Tahun :  
Arsip Berita Berdasarkan Kategori :  
             
Kabupaten
Kecamatan
Kesultanan
Festival Erau
Seni Budaya
Kesah Loco
Cerita Pendek
Wisata
Direktori
KutaiKartanegara.com