Kabupaten Kesultanan Wisata Seni Budaya Festival Erau Agenda Dokumen
       
Arsip Berita Gallery Download Direktori Data Forum Buku Tamu
RSUD A.M. Parikesit
Agenda/Events
Cerita Pendek

Akan Ku Tunggu
Oleh: Rhony Samlan

Beberapa menit lagi kapal fery akan segera berangkat. Akan tetapi mataku masih saja kesana kemari untuk mencari sesuatu. Atau lebih tepatnya seseorang. Biasanya setiap saat aku selalu berjumpa dengannya di kapal ini atau kapal satunya. Mengantri atau sudah berada di ...

Aksi Damai PMII Kukar Sambut Tahun Baru
Serukan Penegakan Pemerintahan yang Baik dan Bersih di 2007

Ketua PMII Kukar Junaidi saat berorasi di bundaran Jembatan Aji Imbut, Tenggarong, tadi malam
Ketua PMII Kukar Junaidi saat berorasi di bundaran Jembatan Aji Imbut, Tenggarong, tadi malam
Photo: PMII Kukar/Edy Candra

KutaiKartanegara.com - 01/01/2007 16:28 WITA
Di tahun 2007, Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kutai Kartanegara (Kukar) menyerukan penegakkan pelaksanaan pemerintahan yang baik dan bersih di Kukar.

Seruan yang ditujukan kepada pihak eksekutif dan legislatif serta seluruh masyarakat Kukar ini disampaikan para aktivis PMII Kukar dalam aksi damai di bundaran Jembatan Aji Imbut, Tenggarong, tadi malam.

Aksi damai para pengurus baru PMII 2006-2007 yang menamakan dirinya Kabinet Pergerakan Murni ini dipimpin langsung Ketua PC PMII Kukar, Junaidi, yang baru terpilih dalam Konferensi Cabang ke-12 PMII Kukar 28-29 Desember 2006 lalu.

Dalam orasinya, Junaidi mengatakan bahwa perubahan menuju ke arah yang lebih baik butuh perjuangan dan pengorbanan. Perubahan yang diharapkan, menurutnya tidak lain adalah biaya makan yang mudah dicari, kemudian makin murahnya pendidikan dan kesehatan, serta pelayanan publik yang ramah dan pemerintahan yang baik dan bersih.


Aksi damai PMII Kukar juga diwarnai dengan pembagian selebaran pernyataan sikap PMII kepada para pengendara yang melintas
Photo: PMII Kukar/Edy Candra

Dikatakan Junaidi, program Gerbang Dayaku yang dijalankan Pemkab Kukar merupakan grand strategy pembangunan di Kukar yang diharapkan mampu membawa Kukar ke arah yang lebih baik.

"Yang jadi persoalan adalah ketika antara tekstual atau konsep program Gerbang Dayaku yang sangat cantik dan sangat cerdas tersebut tidak sesuai dengan konteks atau keadaan yang terjadi sebenarnya," katanya.

Selain itu, tambahnya, kelambanan pembangunan di Kukar tak lain disebabkan lemahnya pada tataran Middle Manager atau Pimpinan Level Menengah yang memiliki tugas sebagai pengimplementasi kebijakan.

Menurutnya, beberapa implementator atau pelaksana seperti kepala dinas/instansi/badan tertentu tidak mampu menerjemahkan dan melaksanakan program tersebut sesuai dengan harapan sehingga semuanya jadi stagnan alias jalan di tempat.

"Namun harus kita sadari pula bahwa program tersebut tidak akan berhasil kalau kita hanya menjadi penonton dan tidak mendukungnya, sebagai wujud kongkrit untuk mendukung program tersebut adalah dengan mengontrol dan mengkritisinya agar program tersebut tidak salah arah," tandasnya.


Salah seorang aktivis putri PMII Kukar membacakan puisi dalam aksi damai mereka tadi malam
Photo: PMII Kukar/Edy Candra

Untuk mewujudkan terciptanya Good and Clean Governance di Kukar, Kabinet Pergerakan Murni PMII Kukar mengeluarkan pernyataan sikap pergerakannya dalam rangka mengawali misi perubahan di awal tahun 2007 ini.

Sedikitnya ada 7 butir pernyataan sikap PMII Kukar tersebut. Pertama, akan melakukan kontrol atau dialog ke setiap dinas tentang arah programnya untuk mewujudkan program Gerbang Dayaku di Kukar.

Kedua, mengajak seluruh masyarakat Kukar untuk melakukan kontrol sosial terhadap pelaksanaan pembangunan di Kukar demi terwujudnya Good and Clean Governance. Ketiga, menuntut kepada Pemkab Kukar untuk selalu transparan dan responsif dalam melaksanakan kebijakan.

Keempat, meminta kepada Anggota DPRD Kukar untuk berkerja secara profesional dan proporsional untuk menjalankan fungsi kontrolnya sebagai wakil rakyat bukan wakil konglomerat/penguasa yang hanya mengurusi proyek pribadinya.

Kelima, mengharapkan kepada aparatur penegak hukum dari pusat sampai daerah untuk menegakkan hukum dengan adil, tidak hanya berfokus pada orang-orang tertentu saja.

"Keenam, untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Kukar, kami menuntut kepada pemerintah daerah dan DPRD Kukar untuk meningkatkan pelayanan publik di bidang Pendidikan, Kesehatan,dan membuka lahan perekonomian atau pekerjaan bagi seluruh masyarakat Kukar," seru Junaidi.

Dan terakhir, dengan memanasnya isu dan nuansa politik di Kukar, PMII Kukar menyerukan kepada masyarakat agar tidak terprovokasi untuk berbuat sesuatu yang melanggar hukum.

Aksi damai PMII Kukar menyambut pergantian tahun yang dimulai sejak pukul 20.00 WITA ini cukup menarik perhatian ribuan warga Tenggarong yang melintasi bundaran Jembatan Aji Imbut. Aksi tersebut baru berakhir sekitar pukul 22.00 WITA. (win)


Suasana aksi damai PMII Kukar dalam menyambut tahun baru 2007
Photo: PMII Kukar/Edy Candra

 
Pasang Iklan
Pasang Iklan
Username
Password  
Info Odah Etam
Politik & Peristiwa   Pemerintahan   Ekonomi & Bisnis   Hukum & Kriminal
Peringatan HUT Kota Tenggarong ke-240, Bupati Edi Damansyah dan Kerabat Kesultanan Kutai Ziarah ke Makam Aji Imbut
Bertabur Aneka Doorprize, Serunya Media Gathering PWI Kukar
 
Bupati Edi Damansyah Paparkan Prestasi dan Capaian Pembangunan Kukar Tahun 2022
32 Pejabat Struktural dan Fungsional Pemkab Kukar Dimutasi
 
PT Tunggang Parangan Perbaharui MOU Dengan Kejari Kukar
Semangat Baru PT Tunggang Parangan Untuk Berikan PAD Bagi Kukar
 
Pelaku Teror Masjid Diringkus Polisi, Mengaku Sering Keluar Masuk Rumah Sakit Jiwa
IRT Pelaku Pembakaran Rumah Ditangkap Dalam Perjalanan ke Banjarmasin
             
Hiburan   Olahraga   Seni Budaya   Pendidikan
Kukarland Festival Jadi Agenda Tahunan di Kukar
Ada Pemecahan Rekor MURI di Kukarland Festival 2023
 
Susun Program Kerja 2023, Askab PSSI Kukar Laksanakan Kongres Biasa
Kalahkan LIP FC di Partai Final, TM FC Juara Liga 1 Askab PSSI Kukar 2022
 
Erau Adat Kutai Kembali Dilaksanakan, Sultan Kutai Jalani Ritual Beluluh
Puncak Pelaksanaan Erau 2022 Ditandai Dengan Mengulur Naga dan Belimbur
 
SMAN 3 Samarinda dan SMPN 1 Tenggarong Juara Umum LKBB The Velocity of Nusantara se-Kaltim 2022
Penantian Panjang Hingga 8 Tahun, Gedung Baru SMAN 1 Tenggarong Akhirnya Siap Digunakan
Arsip Berita Berdasarkan Tahun :  
Arsip Berita Berdasarkan Kategori :  
             
Kabupaten
Kecamatan
Kesultanan
Festival Erau
Seni Budaya
Kesah Loco
Cerita Pendek
Wisata
Direktori
KutaiKartanegara.com