KutaiKartanegara.com

Find:  

Arsip berita

ARSIP BERITA KUTAIKARTANEGARA.com

Affiliate with oto.co.id

Info "Odah Etam" Kutai Kartanegara

Pemkab Kukar Bangun RSU di Samboja

KutaiKartanegara.com 25/07/03 22:55 WITA
Komitmen Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) agar pelayanan kesehatan yang memadai dapat dijangkau di seluruh pelosok wilayah kini menjadi kenyataan. Pemkab Kukar melalui program Gerbang Dayaku mulai membangun Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Kecamatan Samboja.

Pembangunan RSUD Samboja ini dilakukan Kamis kemarin (24/07) ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Bupati Kukar Drs H Syaukani HR MM dengan disaksikan Ketua DPRD H Bahtiar Effendi dan tokoh masyarakat setempat serta Muspida.

RSUD Samboja yang terletak di Kelurahan Suang Seluang berada di atas lahan seliar 5 hektar dengan luas bangunan 5.100 meter persegi.

Menurut Kepala Dinas Cipta Karya Kukar, Ir Sugiyanto MM, RSUD Samboja akan dibangun berlantai dua, dimana lantai dua akan diperuntukkan untuk administrasi, sedangkan lantai satu atau dasar diperuntukkan untuk ruang central medical unit yang meliputi ruang Unit Gawat Darurat, ruang Operasi, Kebidanan dan ICU serta poliklinik.

Sedang untuk ruang rawat inap yang juga berada di lantai satu dibuat sebanyak 30 tempat tidur. Ditambahkan Sugianto, RSUD Samboja ini akan menghabiskan biaya sebesar Rp 29,8 Milyar yang berasal dari APBD Kabupaten Kutai Kartanegara.

"Sepuluh bulan sejak peletakan batu pertama ini, RSUD Samboja ini sudah dapat diresmikan oleh Bapak Bupati Kukar," ujar Sugianto.

Bupati Kukar H Syaukani HR mengatakan pembangunan RSUD ini merupakan komitmen Pemda untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara, khususnya masyarakat di Kecamatan Samboja dan sekitarnya.

Dikatakan masalah kesehatan merupakan elemen terpenting dalam pembangunan manusia yang bermutu. "Apalah artinya hidup sejahtera kalau kita sakit-sakitan," kata Syaukani.

Syaukani berharap agar kehadiran RSUD di Samboja ini dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia sesuai dengan salah satu dari 3 sasaran pokok program Gerbang Dayaku yang dicanangkan Pemkab Kukar.

Sambut Positif
Kehadiran RSUD di Samboja mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat, karena keberadaan RSUD Samboja ini dapat menjangkau pelayanan kesehatan bagi sekitar 6 ribu penduduk di tiga kecamatan di Kukar masing-masing Samboja, Muara Jawa dan Loa Janan.

Selama ini masyarakat di Kecamatan Samboja, Muara Jawa serta sebagian di Kecamatan Loa Janan yang berada dalam wilayah Kukar sering memanfaatkan pelayanan dan fasilitas kesehatan milik Pemerintah Kota Balikpapan sebagai layanan rujukan, karena dinilai lebih dekat ketimbang memanfaatkan RSUD AM Parikesit di Tenggarong.

Namun bila RSUD Samboja ini selesai maka diharapkan dapat meringankan beban masyarakat di wilayah tersebut terutama dalam jangkauan fasilitas kesehatan.

Pembangunan RSUD Samboja ini merupakan realisasi dari rencana pembangunan dua buah RSUD Pembantu masing-masing di Samboja untuk melayani masyarakat di wilayah Pantai dan RSUD Kota Bangun untuk melayani masyarakat di wilayah Pedalaman Kukar.

Untuk pembangunan RSUD samboja ini dipercayakan kepada kontraktor PT Raka Utama Samarinda, sedangkan perencanaannya oleh PT Mitra Karsa Utama Balikpapan dan pengawas pembangunan PT Citra Putra Tenggarong. (joe)

Free E-mail from KutaiKartanegara.com

Login Name:

Password:

Belum Terdaftar?
Daftar Sekarang Juga!

--- Depan | Tentang Kami | Pasang Iklan | Layanan | Statistik | Partner | Credit | Kontak ---

Best viewed with Microsoft Internet Explorer 5.0 or higher with 800x600 screen resolution.
Copyright © 2001, 2002 KutaiKartanegara.com - All Rights Reserved.