Kabupaten Kesultanan Wisata Seni Budaya Festival Erau Agenda Dokumen
       
Arsip Berita Gallery Download Direktori Data Forum Buku Tamu
RSUD A.M. Parikesit
Agenda/Events
Cerita Pendek

Akan Ku Tunggu
Oleh: Rhony Samlan

Beberapa menit lagi kapal fery akan segera berangkat. Akan tetapi mataku masih saja kesana kemari untuk mencari sesuatu. Atau lebih tepatnya seseorang. Biasanya setiap saat aku selalu berjumpa dengannya di kapal ini atau kapal satunya. Mengantri atau sudah berada di ...

HUT Tenggarong ke-229
Diperingati Dengan Ziarah ke Makam Aji Imbut

Putra Mahkota HAP Adipati Praboe Anoem Soerya Adiningrat bersama Wabup HM Ghufron Yusuf memasangkan bunga lompo di pusara pendiri kota Tenggarong, Aji ImbutPutra Mahkota HAP Adipati Praboe Anoem Soerya Adiningrat bersama Wabup HM Ghufron Yusuf memasangkan bunga lompo di pusara pendiri kota Tenggarong, Aji Imbut
Photo: Agri


Sultan HAM Salehoeddin II menaburkan bunga di makam alm Aji Imbut dan alm permaisuri
Sultan HAM Salehoeddin II menaburkan bunga di makam alm Aji Imbut dan alm permaisuri
Photo: Agri

KutaiKartanegara.com - 28/09/2011 18:20 WITA
Hari ini, ibukota Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Tenggarong, genap berusia 229 tahun. Serangkaian kegiatan pun digelar dalam rangka memperingati HUT kota Tenggarong tersebut.


Ziarah ke makam Aji Imbut gelar Sultan AM Muslihuddin, sang pendiri kota Tenggarong, menjadi kegiatan pertama yang dilaksanakan tadi pagi oleh para pejabat Muspikab Kukar bersama Sultan Kutai H Adji Mohd Salehoeddin II dan kerabat keraton.


Sebelum dilakukan ziarah, terlebih dahulu dibacarakan riwayat berdirinya kota Tenggarong oleh Camat H Tajuddin Noor. Diriwayatkan, cikal bakal Tenggarong adalah sebuah rantau yang disebut Tepian Pandan.


Ketika Sultan AM Muslihuddin atau Aji Imbut memindahkan ibukota Kesultanan Kutai dari Pemarangan ke Tepian Pandan, rantau ini kemudian diberi nama Tangga Arung. Nama Tangga Arung akhirnya populer dengan sebutan Tenggarong hingga saat ini.



Sultan Kutai didampingi para pejabat Muspikab Kukar menyaksikan pameran foto yang berlangsung di Kedaton Koetai Kartanegara
Photo: Agri

Wabup Kukar HM Ghufron Yusuf saat membacakan sambutan Bupati Rita Widyasari mengatakan, dalam perjalanan kota Tenggarong yang telah memasuki usia ke 229 tahun, masih dipandang perlu dilihat kebelakang tentang sejarah perkembangannya, mulai dari berdirinya Kerajaan Kutai Kartanegara ing Martadipura hingga lahirnya kota Tenggarong yang sebelumnya diberi nama Tangga Arung.


Peringatan hari jadi kota Tenggarong, lanjutnya, sudah selayaknya harus dibarengi pula dengan evaluasi apa saja yang sudah dicapai, dan apa saja peluang dan tantangan yang menyertainya.


"Hal ini menjadi momentum untuk merenung apa yang telah kita lakukan dan sejauh mana kontribusinya bagi kebaikan daerah ini. Dengan mengevaluasi tantangan serta mencermati kondisi mendatang, maka sungguh berat tugas yang akan kita pikul ke depan yakni mewujudkan masyarakat Kukar yang maju, mandiri dan sejahtera," demikian katanya.


Usai pelaksanaan ziarah, acara dilanjutkan dengan pembukaan pameran foto dan dokumen 'tempo doeloe' di Kedaton Kutai Kartanegara yang digarap Badan Perpustakaan & Kearsipan Kukar.


Rangkaian kegiatan peringatan hari jadi kota Tenggarong kembali dilanjutkan dengan pelaksanaan Sidang Paripurna Istimewa DPRD Kukar di gedung PKM Tenggarong Seberang, usai acara peresmian sumpah janji Awang Yacoub Luthman sebagai Ketua DPRD Kukar definitif. (win)

 
Pasang Iklan
Pasang Iklan
Username
Password  
Info Odah Etam
Politik & Peristiwa   Pemerintahan   Ekonomi & Bisnis   Hukum & Kriminal
Peringatan HUT Kota Tenggarong ke-240, Bupati Edi Damansyah dan Kerabat Kesultanan Kutai Ziarah ke Makam Aji Imbut
Bertabur Aneka Doorprize, Serunya Media Gathering PWI Kukar
 
Bupati Edi Damansyah Paparkan Prestasi dan Capaian Pembangunan Kukar Tahun 2022
32 Pejabat Struktural dan Fungsional Pemkab Kukar Dimutasi
 
PT Tunggang Parangan Perbaharui MOU Dengan Kejari Kukar
Semangat Baru PT Tunggang Parangan Untuk Berikan PAD Bagi Kukar
 
Pelaku Teror Masjid Diringkus Polisi, Mengaku Sering Keluar Masuk Rumah Sakit Jiwa
IRT Pelaku Pembakaran Rumah Ditangkap Dalam Perjalanan ke Banjarmasin
             
Hiburan   Olahraga   Seni Budaya   Pendidikan
Kukarland Festival Jadi Agenda Tahunan di Kukar
Ada Pemecahan Rekor MURI di Kukarland Festival 2023
 
Susun Program Kerja 2023, Askab PSSI Kukar Laksanakan Kongres Biasa
Kalahkan LIP FC di Partai Final, TM FC Juara Liga 1 Askab PSSI Kukar 2022
 
Erau Adat Kutai Kembali Dilaksanakan, Sultan Kutai Jalani Ritual Beluluh
Puncak Pelaksanaan Erau 2022 Ditandai Dengan Mengulur Naga dan Belimbur
 
SMAN 3 Samarinda dan SMPN 1 Tenggarong Juara Umum LKBB The Velocity of Nusantara se-Kaltim 2022
Penantian Panjang Hingga 8 Tahun, Gedung Baru SMAN 1 Tenggarong Akhirnya Siap Digunakan
Arsip Berita Berdasarkan Tahun :  
Arsip Berita Berdasarkan Kategori :  
             
Kabupaten
Kecamatan
Kesultanan
Festival Erau
Seni Budaya
Kesah Loco
Cerita Pendek
Wisata
Direktori
KutaiKartanegara.com