KutaiKartanegara.com

Find:  

Arsip berita

ARSIP BERITA KUTAIKARTANEGARA.com

Info "Odah Etam" Kutai Kartanegara

Nganjuk Siap Pasok Gabah ke Kukar

KutaiKartanegara.com 20/03/03
Dalam waktu dekat Kabupaten Nganjuk bakal menjalin kerjasama dengan Pemkab Kutai Kartanegara dalam pengadaan gabah untuk dipasok ke Rice Prosesing Unit (RPU) Desa Teluk Dalam, Kecamatan Tenggarong Seberang.

Menurut Sekretaris Kabupaten Kukar Drs H Eddy Subandi MM, daerah Nganjuk setiap musim panennya kerap mengalami surplus gabah kering yang bisa mencapai 430 ribu ton sehingga tidak dapat tertampung oleh Dolog setempat.

"Melihat kondisi tersebut, Pemkab Nganjuk melalui bupatinya, Soetrisno R, sudah melakukan pembicaraan dengan kami. Pada dasarnya kerjasama ini tidak mengalami masalah, hanya tinggal menentukan harga tukarnya saja," ujar Eddy Subandi kepada Samarinda Pos beberapa waktu lalu.

Seperti diketahui, selama ini gabah yang diproses di RPU kebanggaan Kukar tersebut kebanyakan dipasok oleh daerah Sulawesi Selatan. Dengan adanya kerjasama ini, tentunya ada terobosan yang semakin maju. Mengingat permintaan untuk beras Gerbang Dayaku (merk beras produk RPU) tersebut sangat diminati warga.

"Kesekapatan soal harga ini akan kami bicarakan dalam waktu dekat. Sejuah ini pihak Nganjuk mengajukan harga Rp 1.700 per kilonya. Melihat jumlah surplus yang cukup besar tersebut, kemungkinan besar harganya bisa lebih murah lagi," ucap Eddy.

Surplus tersebut terjadi lantaran hasil gabah dari petani sangat banyak, sementara konsumennya tidak begitu banyak apalagi penggilingan di daerah Nganjuk hanya secara tradisional dan skalanya tidak sebesar seperti yang ada di RPU Kukar.

Dalam kunjungan ke Nganjuk, Eddy Subandi meninjau pabrik perontok padi yang dimiliki daerah pertanian tersebut. Ternyata kunjungan tersebut tidak hanya ke Kabupaten Nganjuk, Sekkab Kukar ini juga melakukan kunjungan dan pembicaraan dengan Pemkab Madiun. Materinya juga tidak jauh berbeda, masih soal kerjasama di bidang suplay gabah untuk RPU.

"Dengan Madiun ini, harga gabah yang ditawarkan malah lebih rendah, sekitar Rp 1.400 per kilogramnya. Langkah untuk mencari pemasok ini dilakukan agar RPU memiliki stok yang cukup. Mengingat kapasitas pengolahannya yang cukup besar yakni mencapai 50 ton," katanya. (idn)

Free E-mail from KutaiKartanegara.com

Login Name:

Password:

Belum Terdaftar?
Daftar Sekarang Juga!

--- Depan | Tentang Kami | Pasang Iklan | Layanan | Statistik | Partner | Credit | Kontak ---

Best viewed with Microsoft Internet Explorer 5.0 or higher with 800x600 screen resolution.
Copyright © 2001, 2002 KutaiKartanegara.com - All Rights Reserved.