KutaiKartanegara.com

Find:  

Arsip berita

ARSIP BERITA KUTAIKARTANEGARA.com

 

Info "Odah Etam" Kutai Kartanegara

Pelatih Mitra Kukar Asal Chili Dipulangkan

Hernan 'Clavito' Godoy tampak termangu saat timnya tertinggal 0-1 pada pertandingan melawan Persegi Gianyar 
Photo: Agri

KutaiKartanegara.com 17/03/04 15:22 WITA
Kekalahan skuad Mitra Kutai Kartanegara (Kukar) dalam dua partai di kandang sendiri saat menghadapi Arema Malang dan Persegi Gianyar beberapa waktu lalu berbuntut pada dipulangkannya pelatih asing asal Chili, Hernan 'Clavito' Godoy. Clavito terpaksa dipulangkan karena dinilai tak mampu mengangkat tim yang baru promosi ke Divisi I Liga Indonesia tersebut serta kendala dalam berkomunikasi dengan para pemain.

Menurut Manajer Tim Mitra Kukar Endri Erawan, setelah melakukan rapat evaluasi terhadap pemain dan pelatih Mitra Kukar pasca kekalahan Mitra Kukar melawan Persegi Gianyar di Stadion Rondong Demang (09/03), akhirnya diputuskan untuk memulangkan Clavito. Sementara para pemain asing dan pemain lokal masih tetap dipertahankan namun tidak menutup kemungkinan akan mengalami nasib seperti Clavito jika setelah dievaluasi juga tak mampu mengangkat tim.

Sebagai pengganti Clavito yang telah meninggalkan Tenggarong dua hari lalu, Mitra Kukar telah merekrut pelatih baru yakni Solekan. Mantan pelatih Perseden Denpasar tersebut telah berada di Tenggarong bahkan mulai melatih anakanak Mitra Kukar pada sesi latihan di Stadion Rondong Demang, Tenggarong, kemarin (16/03) sore.

Solekan yang didampingi Asisten Pelatih Nurdiansyah dan Pablo Garcia juga merubah pola permainan skuad Mitra Kukar dari 3-5-2 menjadi 4-4-2. Peltih yang sukses mengantar Perseden Denpasar dari Divisi I ke Divisi Utama Liga Indonesia tersebut menilai pola tersebut sangat cocok dengan karakter para pemain Mitra Kukar.

Sementara itu, seperti yang dilansir Kaltim Post, beberapa pemain Mitra Kukar menyatakan sangat cocok dengan pola yang diterapkan Solekan. Kapten tim Zaenal Abidin mengaku kalau Solekan memang tahu dimana kelemahan tim Mitra, selain itu ia juga melatih apa yang jadi kekurangan di dalam tim. "Skill beberapa pemain juga ditingkatkan. Kayaknya cocok dengan pemain," ujar Zaenal.

Hal senada juga diungkap Mesdiansyah. Menurutnya, dengan pergantian pola berarti dirinya bisa lebih fokus pada pertahanan. "Memang masih tetap bisa membantu serangan, tapi tidak seperti dulu. Jadi sekarang bisa membantu pemain belakang," ujar pemain sayap belakang ini. (win)

Free E-mail from KutaiKartanegara.com

Login Name:

Password:

Belum Terdaftar?
Daftar Sekarang Juga!

Affiliate with oto.co.id

--- Depan | Tentang Kami | Pasang Iklan | Layanan | Statistik | Partner | Credit | Kontak ---

Best viewed with Microsoft Internet Explorer 5.0 or higher with 800x600 screen resolution.
Copyright © 2001-2004 KutaiKartanegara.com - All Rights Reserved.